Kamis, 30 Mei 2013

BAB V

ALLAH SWT

Ingatlah wahai anak yang mulia! Sesungguhnya Allah SWT itu adalah Dzat yang telah menjadikanmu dan yang telah memberimu rupa ( bentuk ) yang bagus. Yang telah memberikan : kedua mata yang berfungsi untuk melihat, kedua telinga yang berfungsi untuk mendengarkan,lisan yang berfungsi untuk berbicara, kedua tangan yang berfungsi untuk mengambil sesuatu,kedua kaki yang berfungsi untuk berjalan, akal yang berfungsi untuk membedakan antara yang baik dan yang buruk dan yang memberikan kepadamu keni’matan berupa kesehatan. Dan juga yang telah memberikan Rohmat didalam hati kedua orang tuamu sehingga kedua orang tuamu mau mendidik kamu dengan pendidikan yang baik.
Maka diwajibkan bagimu untuk : mengagungkan dan cinta kepadaNya, bersyukur atas nikmat yang telah diberikan dengan menjalankan perintah dan menjahui laranganNya. Dan kamu juga harus mengagungkan para Malaikat, Rosul, Nabi, orang – orang sholih dari hambanya, karena sesungguhnya Allah SWT juga mencintai mereka.

Ketika kamu mencintai Tuhanmu ( Allah ), menaati perintahNya, menjahui laranganNya, maka kamu akan di tambah ni’matNya. Dan Allah akan menghendaki kamu disenangi oleh sesama manusia, di jaga dari setiap penyakit dan kamu akan diberi setiap apa yang kamu inginkan baik itu dari segi rizqi ataupun yang lainya.







Sumber Dari : Akhlaqulil Banin Juz 1
Penerjemah : Trimo Priyanto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

silahkan di komentari menggunakan bahasa yang baik dan sopan,, terimakasih atas kunjungan anda. jangan lupa follow ya,,,,

The title of your home page You could put your verification ID in a comment Or, in its own meta tag Or, as one of your keywords